Cara Mengelola Keuangan Dengan Baik Bagi Pelaku Usaha UMKM

Sobat Buku | 2023-09-03 16:39:03 | 2 years ago
article-sobat-pajak

Indonesia - Dewasa ini, literasi masih menjadi salah satu bagian terpenting dalam hidup. Sama halnya pada pelaku usaha UMKM, dimana literasi keuangan merupakan bagian terpenting dalam keberlangsungan usaha. Dengan berbekal pengetahuan serta kemampuan yang mumpuni dalam literasi keuangan, tentunya setiap pelaku usaha khususnya UMKM dapat melihat dan mengukur sejauh mana perkembangan usaha dan langkah seperti apa yang dapat dilakukan guna meminimalisir potensi-potensi kerugian.

Jika kita perhatikan secara detail, hingga saat ini masih banyak beberapa pelaku usaha yang memutuskan untuk membangun usaha dalam skala kecil seperti UMKM, namun banyak yang harus berhenti di tengah jalan, dikarenakan masih banyak yang belum mengetahui dengan baik seperti apa cara mengelola usaha dengan baik.

Tidak bisa bermodalkan dengan uang saja, para pelaku usaha juga harus bermodalkan pengalaman dan pemahaman dalam literasi keuangan. Hal ini dikarenakan masih banyak pelaku usaha yang memiliki cukup modal, namun masih kurang memahami bagaimana cara mengelolanya.

Sebelum masuk dalam dunia usaha, ada baiknya Sobat untuk memperdalam atau memperkaya ilmu hingga pemahaman teori dalam berbisnis khususnya bagi pelaku usaha kecil yang hanya memiliki modal yang cukup. Berikut ini merupakan beberapa tips atau strategi yang dapat dilakukan para pelaku usaha UMKM sebelum memulai bisnis ataupun sebelum jatuh pada kegagalan.

  • Hal yang mungkin terlihat biasa saja namun memiliki pengaruh yang luar biasa dalam berbisnis ialah memisahkan uang pribadi dengan uang kegiatan usaha
  • Selanjutnya, mulai untuk selalu menganggarkan atau memberikan batasan-batasan dengan sebijak mungkin dalam pengeluaran atau hindari pengeluaran-pengeluaran yang sebenarnya tidak berdampak positif bagi keberlangsungan usaha. Buatlah list prioritas kebutuhan terlebih dahulu
  • Melakukan pencatatan atas segala transaksi yang terjadi, baik sekecil atau sebesar apapun. Khususkanlah 1 buku sebagai buku keuangan untuk mencatat setiap transaksi serta aliran uang yang terjadi
  • Selalu mengontrol dan mengawasi segala sisi arus kas usaha dan/atau bisnis
  • Menyediakan atau menyimpan dana cadangan sebagai upaya ataupun persiapan dalam segala situasi dan kondisi yang ada dengan cara memperkirakan potensi-potensi buruk seperti apa yang akan muncul di kemudian hari dan tentukan solusi atau besaran jumlah dari nilai dana cadangan.

 

Nah, itu dia informasi seputar cara mengelola keuangan dengan baik bagi pelaku usaha UMKM, semoga tips tersebut dapat membantu dan berguna bagi kalian ya Sobat.   

Jika Sobat ingin mencari informasi lainnya terkait UMKM, perpajakan, dan berita terkini, silahkan kunjungi website kami di Sobat Buku dan Sobat Pajak, atau melalui media sosial kami di Instragram dan Facebook. 

Article is not found
Article is not found